3 Tipe Hero Roamer yang Perlu Diperhatikan Pada Mobile Legend
Roamer merupakan salah satu peran di Mobile Legend yang sulit dikuasai. Karena, peran hero ini sangat besar yaitu membantu semua lane sehingga bisa memenangkan setiap pertandingan yang ada.
Namun, roamer ini bisa diisi oleh berbagai hero baik itu hero yang biasanya mengisi posisi tank, support, fighter, bahkan assassin. Oleh karena itu, untuk memenuhi peran roamer Anda harus tahu apa saja tipe dari roamer sehingga bisa menyesuaikan dengan kebutuhan tim オンラインカジノ. Adapun tipe roamer tersebut terdiri dari:
1. Crowd Control
Kebanyakan roamer yang digunakan merupakan tipe crowd control (cc) yang berarti memiliki skill untuk mengendalikan musuh dalam jumlah banyak. Hero tersebut bisa memberikan status slow, knock up, knock back, stun dan lainnya.
Namun, untuk memilih tipe hero ini Anda harus memperhatikan hero teman apakah memiliki skill cc atau tidak. Jika terdapat teman yang menggunakan Luo Yi, maka Anda bisa menggunakan tipe roamer berikutnya seperti inisiator ataupun badan.
Tipe hero roamer dengan crowd control terbaik saat ini adalah Hylos, Minotaur, Ruby, Atlas dan lainnya.
2. Insiator
Tipe roamer lainnya adalah inisiator yang memiliki tugas untuk membuka pertarungan tim. Roamer ini berusaha untuk mengincar lawan dengan cepat sehingga bisa memudahkan teman untuk menyerang lawan.
Menjadi inisiator tidaklah mudah karena membutuhkan timing untuk menyergap lawan serta kepekaan teman untuk mengikuti inisiasi roamer. Karena, percuma montage jika teman satu tim tidak peka. Karena nantinya hero roamer justru yang mati dan membuang-buang skill. Karena sebagian besar cooldown skill hero inisiator sangatlah lama.
Hero yang cocok menjadi inisiator adalah Atlas, Minotaur, Ruby, Hylos dan lainnya. Namun, jika hero teman telah menggunakan hero inisiasi di lane berbeda maka Anda bisa menggunakan hero support seperti Rafaela, Angela, Diggie dan lainnya.
3. Badan
Tipe hero lain yang paling aman digunakan sebagai roamer adalah badan atau hero yang memiliki healthpoint yang besar. Jenis hero ini biasanya diisi oleh tanker dan sebaiknya yang memiliki kemampuan cc juga karena akan memudahkan teman mengalahkan lawan sekalian bisa melindungi teman.
Hero yang biasa digunakan untuk peran badan roamer adalah Tigreal, Minotaur, Hylos, Belerick dan lainnya. Setiap hero ini memiliki skill cc yang berbeda-beda.
Untuk memaksimalkan peran roamer badan, Anda juga harus melihat hero lawan, Contohnya saja untuk hero marksman dengan attack speed tinggi bisa di-counter dengan Belerick. Sedangkan untuk hero lawan yang bergerak cepat bisa dihadang dengan Hylos atau Atlas.
3 tipe hero roamer ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keadaan teman dan lawan. Namun, dengan mengetahui tipe ini Anda bisa menyesuaikannya dengan baik sehingga membuat permainan memiliki peluang menang lebih tinggi.